Reviews for #FirefoxBatik
#FirefoxBatik by Mozilla Indonesia
546 reviews
- Rated 5 out of 5by Indra Irawan, 12 years agosetelah menggunakan theme #FirefoxBatik tampilan browser saya menjadi lebih ramai dan terlihat energik. Seolah-olah mempunyai suatu magnet yang menarik mata saya saat browsing, membuat berselancar di dunia maya menjadi tidak membosankan bahkan sampai berjam-jam. Sehingga tetap menggunakan Firefox sebagai browser utama saya. adalah pilihan yang mutlak alias wajib. Saya merasa semakin bangga sebagai orang indonesia. Terima kasih Firefox dan saya cinta Batik Indonesia.
- Rated 5 out of 5by Evy Noviana, 12 years agoSemakin bersemangat browsing menggunakan Mozilla ^^ theme batiknya cantik dan bikin rasa nasionalisme terasah. Semoga theme Mozilla dengan rasa Indonesia semakin banyak lagi ya :)
- Rated 4 out of 5by jawewe, 12 years agoTheme yang bagus. Kekurangannya, sedikit susah membaca tulisan-tulisan dibagian header-nya.
- Rated 5 out of 5by Jaka Syajidin, 12 years agoBatik ini memiliki perpaduan yang luar biasa antara Firefox dan Indonesia.
Dengan ciri khas batik Jawa ( Indonesia ) dipadu dengan icon Firefox itu sendiri.
Batik ini juga bisa memperkenalkan karya asli Indonesia di mata dunia. Great!! Sukses terus untuk Firefox. - Rated 5 out of 5by agos swer, 12 years agoBatik memiliki nilai seni tinggi dan telah menjadi bagian dari budaya Indonesia, dengan menggunakan batik untuk tema Firefox merupakan sebuah inovasi baru dan salahsatu cara yang unik untuk melestarikan batik, agar tidak terlupakan seiring dengan perkembangan zaman. Mungkin tema batik untuk firefox ini bisa dikembangkan lagi, sehingga banyak orang yang tertarik untuk memakai tema batik untuk Firefox, semakin banyak orang yang menggunakan tema ini maka batik akan lebih dikenal oleh banyak orang dan batik pun dapat lebih mendunia. Keep it up #FirefoxBatik.
- Rated 4 out of 5by germanesse, 12 years agoKeren desain batiknya, diperbanyak koleksi batiknya, biar tambah cinta Batik dan Mozilla :)
- Rated 3 out of 5by Mufti Akbar, 12 years agoBatik adalah kerajinan yang memiliki nilai seni tinggi dan telah menjadi bagian dari budaya Indonesia (khususnya Jawa).
- Rated 5 out of 5by Junita Pristi, 12 years agobatik khas indonesia sekarang nggak cuma ada di baju. Bisa dilihat di browser kesayangan. Baru kali ini ada tema browser "berbatik" Makin betah browsing, mantengin social media pake tema #FirefoxBatik :D
- Rated 4 out of 5by yudhy, 12 years agoGood Job, untuk melestarikan budaya Indonesia dan menggabungkannya dengan teknologi informasi ...
Semakin keren dengan tampilan mozilla tema batik , dan mozilla berbahasa indonesia ..
Terus Berkarya .... - Rated 5 out of 5by DannyWijaya46, 12 years agoSebagai salah satu peramban internet yang paling populer,yang paling banyak di pakai didunia,termasuk Indonesia,Firefox makin menunjukkan eksistensinya dengan menciptakan Add-ons yang bertemakan batik.Hebat dan bagus banget karyanya,serasa di rumah sendiri waktu buka halaman awalnya,jadi makiiin cinta deh ama Firefox....Thanks Mozilla..thats absolutely good idea
- Rated 5 out of 5by Acep Ruhiyat, 12 years agoSuatu ide kreatif dan perlu dikembangkan sebagai wujud cinta kepada INDONESIA. Go Batik .... Go Mozilla Firefox
- Rated 4 out of 5by Ys Irawan, 12 years agowarna dan desain sangat menarik, namun alangkah lebih baiknya jika dijadikan wallpaper di desktop, soalnya kalo theme nya jadi keliatan kecil sekali, atau sebagai saran dijadikan tampilan pada saat klik new tab.
Pada dasarnya goodjob sekalian memperkenalkan warisan budaya Indonesia - Rated 5 out of 5by Citra26, 12 years agoSalah satu ide kreatif lain yang lahir dari sebuah perangkat lunak penjelajah internet. Sungguh bentuk cinta terhadap budaya Indonesia yang di buktikan tak hanya dapat ditunjukkan secara nyata, tetapi juga bahkan dilakukan dalam perangkat dunia maya! Penggunaannya sangat mudah, langsung bisa di pakai. Theme batiknya eye-catching, simpel tapi dapat dengan baik menggabungkan antara ikon firefox dengan salah satu budaya Indonesia, yaitu batik!:) Semoga kedepannya tak hanya tema yang menjadi batik tapi bisa merambah ke hal lainnya, nice one!:)
- Rated 5 out of 5by dhimas_akp, 12 years ago#FirefoxBatik, CINTA INDONESIA LEWAT SENI INTERNET
Bisa dibanggakan dari Indonesia yang hanya dikenal dengan kata "BALI" sekarang ada satu kata lagi yang dimuali dengan huruf B Yakni "BATIK", hampir diseluruh Indonesia ada Batik, jadi gak salah kalau di Mozilla pun ada Batik, bagiku Mozilla sudah seperti Indonesianya dunia maya. Go Go Mozilla Batik...seperti logomu yang terbesit sosok garuda...Garuda di DADA Mozilla - Rated 5 out of 5by Herianto, 12 years agoDulu batik hanya dibuat dalam bentuk pakaian,namun saat ini, berkat Add-on #FirefoxBatik bertema batik dari Mozilla, sekarang browser Mozilla saya udah pake batik juga. Jadi makin bangga memakai batik ,apalagi sekarang sudah ditetapkan UNESCO sebagai warisan budaya tak benda dari Indonesia. Dan juga terima kasih kepada Mozilla yang telah menciptakan Add-ons bertema batik yang keren dan INDONESIA BANGEEET!!! i like it :D
- Rated 5 out of 5by edmira rivani, 12 years agoSatu hal yang membuat saya nyaman menggunakan Mozilla Firefox adalah kemampuan untuk menjadikan browser saya menjadi seperti apa yang saya mau. Dan yang tidak kalah penting adalah, Mozilla Firefox membuat browser berfungsi tidak hanya sekedar untuk browsing internet, namun bisa lebih jauh dari itu dengan menggunakan add ons.
Add ons adalah komponen atau alat bantu tambahan yang dapat digunakan untuk meningkatkan fungsi dasar firefox sebagai aplikasi web browser. Add ons dari Mozilla sangat bermanfaat dan mudah digunakan.
Salah satu yang saya gunakan sekarang adalah Theme #FirefoxBatik. Dengan Desain batik yang unik, semua unsur ada dalam theme tersebut. Unsur modern, dan tradisional terpadu dengan manis. Mozilla sangat kreatif dengan membuat theme seperti ini, karena batik bisa lebih banyak dikenal masyarakat luas. Sekarang batik tidak hanya dikenal lewat kain, baju, atau tas dan pernak-pernik lainnya. Satu kata yang dapat menggambarkan theme #FirefoxBatik: SOPHISTICATED.
Semoga Mozilla bisa mengembangkan add ons lain yang membantu memperkenalkan budaya-budaya Indonesia - Rated 4 out of 5by RendyRinaldo, 12 years agoWhat a design! Batik, sangat mencerminkan Indonesia! Sebagai pengguna setia Firefox, saya sudah menggonta ganti theme banyak kali semenjak 7 tahun yang lalu (pertama kalinya saya mengenal internet hehe)
Dan untuk tema batik kali ini, here's my review :
"I like the idea, Batik, sangat ke-Indonesiaan. Saya suka icon mozilla-nya yang di sudut kanan. menurut saya itu unik, perpaduan warnanya mantap dengan diberikan sentuhan 'batik' Indonesia. Gk nyangka, Mozilla bisa memberikan sentuhan pada icon tersebut sehingga ketika orang2 pertama kali liat bakal langsung mikir, "This is Batik!" Way to go Mozilla! Kreatif dah (Bisa sekalian promosiin Indonesia juga nih dengan membuat tema add on seperti ini :D)
Terlepas dari hal tersebut, menurut saya, bagian background selebihnya, agak penuh. terlalu banyak hiasannya (bunga2). Memang sih, kalau berbicara mengenai desain, itu tergantung selera orang, untuk saya, saya kurang suka dengan backgroundnya, karena terlalu penuh, dan bikin pusing, apalagi jika saya buka banyak tab, tulisan judul di tab serasa bercampur dengan background di belakang @@"
And that's it min, minus dan plus dari tema ini :") 4 stars ! Kalau backgroundnya lebih simple, I'll give 5 stars. - Rated 5 out of 5by Wingga dan Firefox, 12 years agoSaya bangga memakai Tema #FirefoxBatik karena setiap hiasan dibuat dengan teliti dan melalui proses yang panjang. Kesempurnaan motif yang saya lihat sudah menyiratkan ketenangan pembuatnya sehingga menghasilkan motif dan warna khas Mozilla yang bersinergi begitu indah, terlihat sekali seniman memasukan pesona motif Batik Lasem Tradisional, mungkin karena keunikan coraknya yang begitu khas sehingga batik lasem di pilih agar nantinya Mozilla Firefox mendapat tempat penting di dunia Teknologi Browser Internet.
Seperti visi dan misi Mozilla Corporation yang menjadikan Mozilla Firefox sebagai web browser terbaik di Dunia dan yang paling penting saya ucapkan Terimakasih kepada Mozilla Indonesia juga para Seniman Batik yang telah membuat desain yang sangat berharga ini dan telah membuka mata Dunia bahwa Batik itu Indonesia, kita sebagai warga Indonesia tinggal menikmati dan mensyukuri betapa kayanya warisan budaya bangsa Indonesia yang kita cintai ini. Karena Batik Indonesia adalah “Warisan Budaya Yang Hidup” saya yakin Pengembang kedepannya akan jauh lebih hebat.“Your web, the way you like it”
#FirefoxBatik #Mozillian :) - Rated 5 out of 5by azies, 12 years agoBagus! mencirikhaskan Indonesia. Batik akan semakin dikenal diseluruh pelosok dunia. thanks FireFox
- Rated 5 out of 5by Aisahirsyad, 12 years agoPuas sekali internetan pakai Mozilla Firefox, gak ada troble, lancar, dan satu-satunya software internet yg bisa diberi tema sesuai keinginan sendiri. kali ini ada tema khusus Batik!! wow.. Love Indonesia!! bagus.. :)
- Rated 5 out of 5by Lendro, 12 years agoDesign batik yang benar-benar Indonesia....
Kombinasi warna batik yang cantik, dipadu dengan desain motif logo FireFox yang menyatu dengan desainnya memberikan makna sinergi antara FireFox dan Indonesia dalam mempromosikan batik Indonesia ke seluruh dunia melalui internet....
Thanks FireFox for promoting our heritage.. thumbs up!. - Rated 5 out of 5by Jimmy Mintohardjo, 12 years agodesain batik yang bagus , ada logo Firefox ,khas batik Indonesia. bangga pakai theme batik asli Indonesia
- Rated 5 out of 5by Rifan M Fauzi, 12 years agoBenar2 briliant desain (corak batik, warna, dll) yang digunakan untuk memadukan budaya Indonesia dengan Firefox!. Kombinasi warna yang digunakan benar-benar pas.. warna dominan firefox (orange dan biru) diselaraskan dengan warna dari corak batiknya, selain itu corak batiknya didesain sesuai dengan maskot firefox (rubah api).
Ini membuat serangkaian desain batik ini terlihat begitu cantik, elegan, indo bgt, dan tidak terlihat seperti desain yang "maksa".. NICE!
I Love It!
Melalui firefox batik ini, dunia bisa lebih mengenal budaya Indonesia :')
Thanks Mozilla :)
I'm mozillian..Together with firefox, let's spread Indonesian Culture into the world! - Rated 5 out of 5by Anirin, 12 years agoDesain batiknya keren bgt.. :D
Simple but awesome.. Jadi pengen punya batik model kyk gini.. XDD
Mozilla kereen... ^^