Syarif Hidayatullah

Meer oor my

Ontwikkelaarinligting
Naam Syarif Hidayatullah
Gebruiker sedert Des. 23, 2013
Aantal byvoegings ontwikkel 0 byvoegings
Gemiddelde gradering van ontwikkelaar se byvoegings Nog nie gegradeer nie

My resensies

#FirefoxBatik

Rated 5 out of 5 stars

Saat ini jamannya kolaborasi! Ya begitulah kesan pertama yang tergambar saat saya menggunakan tema #FirefoxBatik ini. Dua hal yang awalnya tidak berkaitan sama sekali dapat saling berhubungan. Ya Mozilla Firefox yang identik dengan teknologi dan internet, bergandengan tangan dengan Batik yang identik dengan budaya dan fashion asli Indonesia. Lho kok bisa? Ya bisa, ide super kreatif ini dicetuskan oleh Kak Hendra Ab yang juga sebagai desainer batik. Perpaduan dua unsur sosial yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia khususnya di Indonesia saat ini. Internet merupakan salah satu faktor utama dari perkembangan jaman yang begitu pesat ini. Dengan internet segala hal informasi dapat tersebar dan diterima dengan cepat. Ini disadari betul oleh Mozilla yang menciptakan sebuah peramban berlogo Rubah Api yang juga dinamakan Firefox. Dengan aplikasi ini kita dapat menjelajah segala informasi ke berbagai penjuru dunia. Internet saat ini sepertinya memang sudah menjadi lifestyle masyarakat dunia. Terbukti dengan semakin meningkatnya pengguna internet, khususnya di Indonesia.

Di momen ini lah kedua hal itu bertemu. Batik yang biasanya kita temukan melalui media pakaian dan kain saja, saat ini kita dapat temukan juga di aplikasi internet, siapa lagi kalau bukan Mozilla Firefox dengan tema #FirefoxBatik nya. Menurut ibu Negara saja dalam komentar foto di akun jejaring sosial pribadinya, menyebutkan bahwa batik saat ini telah berkembang modern tidak hanya digunakan pada saat acara formal saja tetapi juga dapat digunakan di acara non formal seperti saat berwisata, kumpul-kumpul, dll. Perpaduan antara Firefox dan Batik ini akan memberikan efek positif bagi mereka berdua. Firefox akan semakin ‘akrab’ lagi dengan para penggunanya yang terbilang sangat besar di Indonesia, dan Batik akan semakin dikenal lagi oleh Negara lain. Mata dunia akan tertuju padamu wahai Firefox dan Batik, kita semakin #BanggaPakaiFirefox, #FirefoxBatik!